Rabu, 26 Oktober 2011

SALAM PENUTUP DI BLOG


Maksud dari judul dan gambar diatas adalah Anda mempunyai blog dan dikunjungi oleh rekan yang sedang online, setelah beberapa lama blog anda ditutup dan keluar dari blog anda, setelah ditutup maka muncul pesan yang anda sampaikan kepada pembaca. Kata penutup di Blog merupakan salah satu trik dari pemilik blog atau admin untuk menyampaikan suatu pesan terima kasih kepada para pengunjungnya karena telah membuka blognya.

Nah.., bagaimana cara membuatnya?.., ikut langkah-langkah dibawah ini :




1. Login ke blogger.com
2. Klik Rancangan (Template)
3. Pilih Edit HTML
4. Tekan CTRL + F
5. Ketik </head>
6. Jika sudah ketemu, lalu copy kode script berikut lalu paste diatas </head> tadi
7. Klik SIMPAN TEMPLATE dan lihat Blog anda, coba refresh atau buka tab baru di browser anda, dan lihat hasilnya ..

Copy Paste kode script dibawah ini :


<script type='text/javascript'>
// goodbye alert
function goodbye(){
alert("Terima Kasih Atas Kunjungannya  [^_^]");}
parent.window.onunload=goodbye;
</script>

Catatan
  1. Sebelum merubah/menambah isi di dalam rancangan, usahakan backup dahulu template anda untuk berjaga-jaga apabila ada kesalahan
  2. Untuk text yang berwarna BIRU bisa diganti sesuai keinginan anda..

Selamat mencoba …

Tidak ada komentar:

Posting Komentar